Pemerintahan
Tingkatkan Pelayanan Kesehatan, Bupati Resmikan Puskesmas Sepulu
Memontum Bangkalan – Proyek pembangunan gedung puskesmas sepulu telah rampung. Bupati Bangkalan meresmikan gedung dua lantai tersebut Senin (17/2/2020). Gedung yang semula dianggarkan Rp 7,54 Milyar itu dibangun diatas lahan seluas 902 meter persegi itu diharapkan bisa menambah pelayanan pada masyarakat. Salah satu gedung puskesmas terbesar itu dibangun dari dana DAK Afirmasi dari Kemenkes RI.
“Awalnya dianggarkan Rp 7,54 milyar namun diserap Rp 6,98 milyar. Ini salah satu gedung terbesar dari tiga pembangunan gedung puskesmas dari sumber dana yang sama,” ucap Kepala Dinas Kesehatan H. Sudiyo.
Ia berharap dengan dibangunnya puskesmas tersebut pelayanan kesehatan semakin maksimal. Ia menargetkan, angka sakit pada masyarakat sekitar bisa menurun.
H. Sudiyo menambahkan, bangunan puskesmas Sepuluh ini merupakan bangunan terbesar di antara bangunan gedung Puskesmas di antara yang lainnya.
“Dulu Puskesmas di sini sering banjir, insya Allah untuk saat ini tidak lagi, ini semua demi kenyamanan pasien dalam menjalankan proses pengobatan,” imbuhnya.
Sementara itu, Bupati Bangkalan R Abdul Latif Amin Imron juga berharap hal serupa. Ia juga bersyukur pembangunan tersebut dapat rampung, sehingga di musim penghujan ini puskesmas tak lagi terendam banjir.
“Alhamdulillah sudah rampung. Saya harap pelayanan kesehatan untuk masyarakat bisa ditingkatkan, apalagi musim penghujan banyak perubahan cuaca yang membuat imunitas rendah dan rentan sakit. Layani semua masyarakat dengan baik tanpa pilah pilih,” ujarnya.
Ia juga berpesan, dengan dibangunnya gedung kesehatan yang megah itu, ia berharap pemerataan pelayanan kesehatan dapat terpenuhi. Masyarakat tak perlu jauh-jauh ke pusat kota untuk mendapatkan pelayanan. (isn/nhs/yan)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Ibu Satu Anak Diperkosa 7 Berandal, Digilir 4 Jam Tanpa Henti
- Berita5 tahun
Hasil Rapid Tes Positif Belum Tentu Terinfeksi Corona, Bisa Virus Lain
- Hukum & Kriminal4 tahun
Sempat Mau Bunuh Diri, Korban Perkosaan 7 Pemuda Didampingi Psikolog
- Hukum & Kriminal4 tahun
Tragis, Korban Perkosaan Bangkalan Tewas Bunuh Diri
- Berita5 tahun
Lakukan Pelanggaran Berat, Murid SMP Kelas 3 Dikeluarkan H-2 Bulan Pelaksanaan UNBK, Nur Hasan Ketua Komisi D DPRD Bangkalan: Perlu Ada Psikolog Anak
- Pemerintahan5 tahun
Surabaya Terapkan PSBB, Suramadu Arah Surabaya Ditutup
- Pemerintahan5 tahun
Dana Bansos Diduga Direkayasa, Dewan Tantang Dinsos Bangkalan Buka Data Penerima Bantuan
- Pemerintahan5 tahun
Hasil Swab Negatif, Mahmudi Sebut Alat Rapid di Bangkalan ‘Edan’