Komunikasi Sosial

Pengusaha Sukses Bangkalan Kembali Beri Bantuan APD ke Pemkab

Diterbitkan

-

H Muhammad Imron Tohir saat memberikan bantuan APD ke Pemkab Bangkalan
H Muhammad Imron Tohir saat memberikan bantuan APD ke Pemkab Bangkalan

Memontum Bangkalan – Pengusaha asal Desa Morombuh Kecamatan Kwanyar, Bangkalan, H Muhammad Imron Tohir kembali memberikan bantuan APD ke pemkab Bangkalan. Bantuan kedua kalinya ini diberikan sebab angka positif Covid-19 di Bangkalan terus meningkat.

Meningkatnya jumlah positif Covid-19 di Bangkalan terus bertambah dan kebutuhan APD meningkat sehingga, H Muhammad Imron Tohir mengaku turut prihatin dengan kondisi ini terlebih banyak tenaga medis yang kewalahan menangani pasien.

“Angka positif sudah lebih dari 100. Tenaga medis memiliki kekuatan terbatas, sementara angka terus naik. Sedikit bantuan ini semoga bisa membantu mencegah penyebaran Covid-19,” tuturnya, Kamis (11/6/2020).

Diketahui, pada bantuan keduanya ini sebanyak 200 google glass dan 50 face shield diberikan ke Pemkab Bangkalan dan diterima langsung oleh Bupati Bangkalan, R Abdul Latif Amin Imron.

Advertisement

Dalam penyaluran bantuan ini ia tak berangkat sendiri namun ditemani beberapa mahasiswa. Ia berharap, seluruh pihak tergerak ambil bagian dalam pencegahan penyebaran Covid-19 terutama para pemuda.

Sementara itu, Bupati Bangkalan, R Abdul Latif Amin Imron mengucapkan terimakasih atas kepedulian tersebut. Ia berharap pandemi segera mereda dan seluruh aktifitas dapat berjalan normal.

“Alhamdulillah, terimakasih kepada pak Muhammad Imron Tohir atas bantuan yang diberikan pada Bangkalan, ini sangat bermanfaat dan semoga pandemi segera berakhir agar seluruh masyarakat dapat beraktifitas normal dan lebih produktif,” pungkasnya. (isn/nhs/yan)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas