Pemerintahan
Sembuh dari Covid, 37 Pasien OTG Dipulangkan
Memontum Bangkalan – Sebanyak 37 pasien Covid-19 berstatus OTG dipulangkan hari ini,Selasa (21/7/2020). Pasien tersebut merupakan pasien yang dirawat di Balai Diklat, Balai Latihan Kerja dan RSUD Syamrabu Bangkalan.
Bupati Bangkalan, R Abdul Latif Amin Imron mengatakan, dari banyaknya pasien yang sembuh, rata-rata telah dirawat selama satu bulan. Bahkan, satu pasien terlama yang dirawat yakni 42 hari.
“Bervariasi, rata-rata satu bulan. Untuk paling lama 42 hari dan yang paling singkat ada yang tidak sampai sebulan sudah bisa dipulangkan,” tuturnya.
Dari total pasien tersebut, sebanyak 20 pasien dari balai diklat, 9 pasien dari balai latihan kerja serta 8 pasien dari RSUD Syamrabu. Kini sudah tak ada lagi pasien yang dirawat di balai latihan kerja sementara di balai diklat sebanyak 2 pasien.
“Sisanya masih dirawat di RSUD Syamrabu,” lanjutnya.
Pria berkacamata ini berharap seluruh pasien segera sembuh dan bisa segera berkumpul dengan keluarga masing-masing. Tak hanya itu, ia juga berharap kasus Covid-19 di Bangkalan segera berakhir.
“Tentu harapan kita semua Covid-19 segera berlalu agar kita bisa kembali menjalani aktivitas secara normal,” tutupnya. (Isn/nhs/yan)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Ibu Satu Anak Diperkosa 7 Berandal, Digilir 4 Jam Tanpa Henti
- Berita5 tahun
Hasil Rapid Tes Positif Belum Tentu Terinfeksi Corona, Bisa Virus Lain
- Hukum & Kriminal4 tahun
Sempat Mau Bunuh Diri, Korban Perkosaan 7 Pemuda Didampingi Psikolog
- Hukum & Kriminal4 tahun
Tragis, Korban Perkosaan Bangkalan Tewas Bunuh Diri
- Berita5 tahun
Lakukan Pelanggaran Berat, Murid SMP Kelas 3 Dikeluarkan H-2 Bulan Pelaksanaan UNBK, Nur Hasan Ketua Komisi D DPRD Bangkalan: Perlu Ada Psikolog Anak
- Pemerintahan5 tahun
Surabaya Terapkan PSBB, Suramadu Arah Surabaya Ditutup
- Pemerintahan5 tahun
Dana Bansos Diduga Direkayasa, Dewan Tantang Dinsos Bangkalan Buka Data Penerima Bantuan
- Pemerintahan5 tahun
Hasil Swab Negatif, Mahmudi Sebut Alat Rapid di Bangkalan ‘Edan’