Hukum & Kriminal
Konsleting Listrik, Rumah Warga Hangus Terbakar
Memontum Bangkalan – Rumah Junaidah (35) warga Dusun Lenteng Desa Tramok Kecamatan Kokop hangus dilalap api pada pukul 10.00 kemarin,(4/12/2019). Api diduga muncul dari bagian tengah rumahnya saat seisi rumah sedang tidak di lokasi.
Agus Kurniawan salah satu tokoh di Desa Tramok sekaligus Sekretaris Komisi A DPRD Bangkalan mengatakan api mulai membumbung sejak pukul 10.00 wib. Wargapun saling bergotong royong memadamkan api dengan alat seadanya.
“Dugaan sementara dari konsleting listrik di rumah tersebut. Akhirnya api membesar dan seluruh isi rumah juga ludes terbakar api,” tegasnya.
Hal tersebut juga dibenarkan oleh Kepala BPBD, Rizal Morris yang hari ini turun langsung ke lapangan sekaligus memberikan bantuan. Ia mengatakan, dalam kejadian ini rumah hangus dan atapnya runtuh.
“Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini namun rumah hangus dan juga isi rumah tak bersisa,” ucapnya.
Pemkab Bangkalan melalui BPBD menyerahkan bantuan kebutuhan darurat untuk korban kebakaran. Ia bersama tokoh desa dan kecamatan turun langsung menemui korban tersebut.
“Ada beberapa kebutuhan darurat yang kami serahkan, mulai dari kebutuhan dapur, makan, selimut, terpal, makanan, dan juga kebutuhan lainnya. Dari kondisi yang ada, saat ini yang paling darurat dibutuhkan material untuk membangun rumah,” pungkasnya. (isn/nhs/yan)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Ibu Satu Anak Diperkosa 7 Berandal, Digilir 4 Jam Tanpa Henti
- Berita5 tahun
Hasil Rapid Tes Positif Belum Tentu Terinfeksi Corona, Bisa Virus Lain
- Hukum & Kriminal4 tahun
Sempat Mau Bunuh Diri, Korban Perkosaan 7 Pemuda Didampingi Psikolog
- Hukum & Kriminal4 tahun
Tragis, Korban Perkosaan Bangkalan Tewas Bunuh Diri
- Berita5 tahun
Lakukan Pelanggaran Berat, Murid SMP Kelas 3 Dikeluarkan H-2 Bulan Pelaksanaan UNBK, Nur Hasan Ketua Komisi D DPRD Bangkalan: Perlu Ada Psikolog Anak
- Pemerintahan5 tahun
Surabaya Terapkan PSBB, Suramadu Arah Surabaya Ditutup
- Pemerintahan5 tahun
Dana Bansos Diduga Direkayasa, Dewan Tantang Dinsos Bangkalan Buka Data Penerima Bantuan
- Pemerintahan5 tahun
Hasil Swab Negatif, Mahmudi Sebut Alat Rapid di Bangkalan ‘Edan’