Pemerintahan
Belum Capai 50 Persen, Pembangunan 4 Puskesmas Ditargetkan Rampung 15 Desembe
Memontum Bangkalan – Pembangunan empat puskesmas yang ada di Bangkalan belum mencapai 50 persen. Ditargetkan pembangunan tersebut harus selesai pada 15 Desember. Hal itu disampaikan langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Dinas Kesehatan (Dinkes) Bangkalan Sudibyo, ia menyampaikan pembangunan saat ini sedang dalam proses. Ditegaskan, tanggal 21 oktober besok pembangunan harus mencapai 50 persen.
“Senin besok harus capai 50 persen. Pengerjaan kita beri waktu sampai 15 Desember harus rampung,” tegasnya.
Dijelaskan, dalam proses pembangunan ia meminta pemborong untuk menyesuaikan kualitas pembangunan sesuai dengan RAB. Ia pun berharap pembangunan dapat selesai tepat waktu.
“Ya sejauh ini sudah sesuai dengan RAB. Semoga saja tepat waktu,” tambahnya.
Dikatakan, meski telah sesuai dengan RAB, volume nominal pembangunan beberapa tak sesuai dengan anggaran yang disediakan. Meski begitu, pihaknya mengaku menggunakan hal tersebut untuk dialihkan dalam bentuk lain sesuai dengan kebutuhan puskesmas.
“Anggaran pembangunan tiap lokasi khusus (Lokus) ini gak main-main. 4 sampai 6 Miliar, maka kami awasi betul. Beberapa temuan itu ada yang volume tidak sesuai, namun telah dialihkan untuk pembangunan lainnya. Yang pasti seluruh anggaran harus diserap sesuai dengan kebutuhan,” terangnya. (ist/nhs/yan)
- Hukum & Kriminal4 tahun
Ibu Satu Anak Diperkosa 7 Berandal, Digilir 4 Jam Tanpa Henti
- Berita5 tahun
Hasil Rapid Tes Positif Belum Tentu Terinfeksi Corona, Bisa Virus Lain
- Hukum & Kriminal4 tahun
Sempat Mau Bunuh Diri, Korban Perkosaan 7 Pemuda Didampingi Psikolog
- Hukum & Kriminal4 tahun
Tragis, Korban Perkosaan Bangkalan Tewas Bunuh Diri
- Berita5 tahun
Lakukan Pelanggaran Berat, Murid SMP Kelas 3 Dikeluarkan H-2 Bulan Pelaksanaan UNBK, Nur Hasan Ketua Komisi D DPRD Bangkalan: Perlu Ada Psikolog Anak
- Pemerintahan5 tahun
Surabaya Terapkan PSBB, Suramadu Arah Surabaya Ditutup
- Pemerintahan5 tahun
Dana Bansos Diduga Direkayasa, Dewan Tantang Dinsos Bangkalan Buka Data Penerima Bantuan
- Pemerintahan5 tahun
Hasil Swab Negatif, Mahmudi Sebut Alat Rapid di Bangkalan ‘Edan’