Pemerintahan

Puskesmas Tak Maksimal Cegah Covid-19, Komisi D Panggil Kapus Sukolilo dan Dinkes Bangkalan

Diterbitkan

-

Ketua Komisi D (Kiri) bersama Kapus Sukolilo dan Sekretaris Dinas Kesehatan
Ketua Komisi D (Kiri) bersama Kapus Sukolilo dan Sekretaris Dinas Kesehatan

Memontum Bangkalan – Belum adanya upaya pencegahan penyebaran virus Corona yang dilakukan puskesmas Sukolilo membuat komisi D DPRD Bangkalan memanggil kepala puskesmas dan dinas kesehatan hari ini, Kamis (26/3/2020).

Hal ini dipicu oleh kegeraman komisi D saat melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke puskesmas Sukolilo, senin lalu. Komisi D tak melihat adanya alat pencegahan covid berupa handsanitizer dan alat ukur suhu tubuh tak ada. Padahal, dua alat itu merupakan hal wajib yang harus ada di setiap instansi terutama puskesmas.

“Lebih parahnya lagi, Kapus tidak ada. Ini kedua kalinya kami kesini. Padahal itu hari senin,hari efektif untuk melakukan koordinasi,” ujar wakil ketua komisi D, Hariyanto.

Ketua Komisi D DPRD Bangkalan, Nur Hasan mengatakan, pihaknya cukup kecewa dengan pihak puskesmas Sukolilo yang dinilai tak serius memberikan pelayanan. Terlebih dalam kondisi saat ini Bangkalan sudah ada dalam status siaga Corona.

Advertisement

“Kami meminta pihak Dinkes segera mengevaluasi puskesmas terkait. Mari kita bersama-sama tingkatkan pelayanan publik agar masyarakat kita terlindungi dari berbagai macam penyakit,” ujarnya, Kamis (26/3/2020).

Bahkan, ia mengaku akan mengusulkan mutasi jika tidak ada perbaikan kinerja dalam management puskesmas tersebut. Menurutnya, peningkatan pelayanan wajib dilakukan mengingat lokasi Sukolilo berada di gerbang Madura khususnya Bangkalan.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Sukolilo,Syaiful Hidayat berdalih sedang melakukan koordinasi untuk penyemprotan desinfektan yang akan dilakukan esok harinya. Ia mengaku akan memperbaiki kinerjanya dan juga kinerja di tempat yang ia pimpin.

“Saya saat itu sedang diluar melakukan koordinasi upaya penyemprotan desinfektan untuk keesokan harinya. Ini sebagai bahan evaluasi dan akan kami perbaiki,” tuturnya.

Advertisement

Sekretaris Dinkes, Mohammad Rasuli mengaku segera mengevaluasi seluruh puskesmas terutama puskesmas Sukolilo. “Kami terima semua masukan dan saran. Kami akan lakukan evaluasi. Tak hanya puskesmas tersebut namun juga untuk puskesmas di lokasi lainnya,” pungkasnya. (Isn/nhs/yan)

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas